VIDEO: Tenteng Kayu dan Golok, Warga Buru Tahanan Kabur yang Masuk Rumah Warga

PEKANBARU - Diduga ada ratusan tahanan yang kabur dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Sialang Bungkuk, Jum'at (5/5/2017). 
Para tahan itu kabur setelah terjadi kerusuhan terjadi di dalam rutan tersebut.
Para tahan kabur bahkan merengsek masuk kesejumlah rumah warga. 
Warga di Kelurahan Tangkerang Timur Kecamatan Tenayan Raya dibuat gusar dan panik atas kejadian ini.
Satu diantaranya bernama Karmila.
Ibu rumah tangga ini  ketakutan setelah seorang tahanan memaksa masuk kedalam rumahnya.
Wanita itu sempat meminta tolong kepada warga.
Karmila
Karmila (TRIBUNPEKANBARU.COM/NOLPITOS HENDRI)
Mendengar teriakan Karmila, sejumlah warga langsung datang dan berusaha menangkap tahanan tersebut.
Dengan menenteng kayu dan golok, para warga mencoba menangkap tahanan yang kabur tersebut.
Bahkan ibu Karmila sempat saling dorong-dorongan pintu dengan pria yang diduga tahanan tersebut.
Seorang pria lainnya berusaha masuk ke rumah tetangga Karmila yang bernama Kas.
Pria itu juga menimbulkan kepanikan sehingga Kas berusaha menelopn suaminya.
Namun suaminya tidak mengangkat.

Kas lalu menelepon tukang ayam potong di seberang rumah.
Dia berteriak minta tolong.
Warga langsung merespon dan beramai-ramai datang ke lokasi.
Selanjutnya polisi pun datang dengan mobil patroli.
Warga berpencar mencari dua orang terduga tahanan yang kabur.
Hingga berita ini dirilis, tahanan yang masuk rumah warga itu belum berhasil ditangkap.(*) 
loading...

Hobi Nonton Bioskop Drama Korea dan Genre Lainya Cek Disini
Cinema313

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "VIDEO: Tenteng Kayu dan Golok, Warga Buru Tahanan Kabur yang Masuk Rumah Warga"

Posting Komentar